Museum kailasa adalah museum yang berada di sebelah selatan komplek candi Arjuna Dieng, lebih tepatnya berada disebelah pintu selatan candi Arjuna. lokasinya berada di bawah taman kailasa.
untuk mengunjungi museum kailasa anda tidak dipungut biaya, kecuali anda masuk ke teater untuk menyaksikan video dokumenter tentang dataran tinggi Dieng, museum ini dikelola oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banjarnegara.
Di museum Kailasa ini anda dapat menyaksikan artefak-artefak kuno peninggalan hindu-budha jaman dahulu seperti arca dewa dan dewi yang dipercayai masyarakat dieng saat masih beragama hindu dan juga prasasti yang ditinggalkan tetapi belum bisa dibaca oleh para arkeolog, dan sebagian prasasti ada yang dibawa ke Universitas Gajah Mada untuk diteliti. selain terdapat artefak-artefak kuno disini juga terdapat peraga tentang keadaan geografis dataran tinggi dieng yang dulunya merupakan sebuah gunung berapi bertipe strato yang mengalami erupsi dahsyat sehingga hanya menyisakan kawah-kawah dan kaldera.
disini juga ditampilkan contoh-contoh kebudayaan masyarakat dieng seperti kostum barongan, lengger dan kesenian tradisional lainya. jika anda berkunjung ke kawasan Dieng, sebaiknya anda menyempatkan diri untuk berkujung kesini untuk menambah pengetahuan seputar Dieng dan mengetahui sejarah yang pernah terjadi disini pada masa lampau.
Biasanya museum ini ramai dikunjungi ketika ada event-event besar di kawasan dieng seperti Dieng Culture Festival yang diselengarakn tiap tahun, dan tahun 2016 adalah tahun ke - 7 DCF yang akan diselenggarakan pada tanggal 7 agustus 2016, selain itu museum ini ramai dikunjungi oleh siswa-siswa ketika sekolahan mengadakan studi wisata tentang kebudayaan dan sejarah dataran tinggi Dieng. Dipost dan ditulis oleh Havid Adhitama Seluruh foto adalah dokumentasi penulis
Peta Lokasi Museum Kailasa